Pages

Lazada Indonesia

ARTIKEL TERBARU

AHOK SISIR ANGGARAN, DKI JAKARTA HEMAT 4,15 T

AHOK SISIR ANGGARAN, EFISIENSI DKI JAKARTA  4,15 T


 Ahok, Gubernur DKI Jakarta, sumber: kompas.com/kurnia sari aziza


Gubernur DKI Jakarta, Ahok menyisir anggaran melalui e-planning selama 11 hari.  Selama penyisiran anggaran dalam Kebijakan Umum Anggaran Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) 2016, ada efisiensi sebanyak Rp 4,15 triliun. (Kompas, Selasa, 1 Desember 2015).

"Anggarannya berhasil dihemat sampai Rp 4,15 triliun," kata Ahok, di Balai Kota, Senin (30/11/2015) malam.   

 

DITEMUKAN ANGGARAN TAK MASUK AKAL SEBESAR 6,4 T


Ahok menjelaskan, dari penyisiran, ditemukan anggaran tak masuk akal mencapai Rp 6,4 triliun, dengan rincian, anggaran sebesar Rp 2,2 triliun dari kegiatan yang tumpang tindih. dan sisanya sebesar Rp 4,15 triliun merupakan penghematan. Anggaran itu dialihkan untuk kegiatan lain.  Kegiatan yang tumpang tindih itu akhirnya digabung jadi satu.

Kegiatan tersebut misalnya pembangunan rumah susun oleh Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI, pembelian alat berat oleh Dinas Bina Marga dan Dinas Tata Air DKI, serta pembayaran honor pekerja harian lepas (PHL) dan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

"Gaji PPSU kan naik dari Rp 2,7 juta jadi Rp 3,1 (juta) sesuai UMP kan," kata Ahok. 

Penghematan anggaran terbesar didapat dari anggaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta. Pemprov DKI memangkas kegiatan penyelenggaraan festival serta pagelaran seni budaya.

Pemprov DKI telah menyerahkan dokumen KUA-PPAS 2016 kepada DPRD DKI, Senin (30/11/2015).  Efisiensi ini tidak mempengaruhi jumlah KUA-PPAS 2016. Nilai anggarannya tetap Rp 66 triliun, hanya programnya saja yang dikoreksi.

Dokumen KUA-PPAS 2016 akan dibahas di Badan Musyawarah (Bamus) DPRD, kemudian dibahas di Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan penandatanganan nota kesepahaman KUA-PPAS.

Pengesahan Raperda APBD DKI 2016 ditargetkan disahkan akhir tahun 2015.


Baca juga : Hari kamis besok Ahok dijadwalkan bersaksi di sidang kasus UPS



Sumber :
- megapolitan.kompas.com
- temanahok.com

No comments:

Post a Comment

 

HUBUNGIN SAYA

DISCLAIMER

SPACE IKLAN :

Lazada Indonesia
Lazada Indonesia

ASBUNER NGARET BELI INI :

BLOG WISATA INDONESIA

BLOG WISATA INDONESIA
Tour Gajah Taman Nasional Way Kambas

Most Reading

Powered by Blogger.